Trenggalek - Setelah sekian lama tak kunjung diperbaiki, rumput stadion kebanggaan masyarakat Trenggalek akhirnya akan diperbaiki atau diganti dengan rumput baru standar nasional.Selain penggantian rumput juga akan ada perbaikan pagar stadion.Jika tidak ada aral melintang akan dianggarkan di APBD tahun 2021 sebesar Rp 500 juta.
Munib, Kepala Bidang Pemuda dan Olah raga Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah raga (Dindikpora) Kabupaten Trenggalek mengatakan, setelah melalui kajian dan pembahasan, penggantian rumput dan perbaikan pagar Stadion Menak Sopal menjadi salah satu usulan berskala prioritas di APBD tahun 2021.
"Insya Alloh tahun depan perbaikan kedua fasilitas tersebut akan terealisasi, " ucapnya, Selasa (23/11/2021).
Pria yang pernah menjabat sebagai Sekertaris Kecamatan Gandusari ini membenarkan jika kebutuhan dua fasilitas tersebut sangatlah penting bagi masyarakat Trenggalek.Sehingga perlu untuk segera direalisasi.
Selain itu, masih lanjut Munib, prestasi sepak bola Trenggalek lumayan bagus dan mampu membawa nama harum daerah.Salah satunya, yakni pernah menjadi Juara Divisi III Nasional dan Juara Liga 3 Jatim."Tentu ini sangat bermanfaat bagi para pesepakbola di Bumi Menak Sopal untuk terus berprestasi, " tandasnya.
Munib berharap, setelah dua fasilitas penting ini diperbaiki bisa dimanfaatkan sebaik mungkin terutama bagi para pesepakbola muda sekaligus sebagai motivasi meraih prestasi.
Sekedar mengingatkan, rumput Stadion Menak Sopal pernah tercatat sebagai rumput terbaik ketiga di Jatim setelah, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dan Stadion di Madura (ags).